Sari, Gadis Asal Solok Kesasar ke Purworejo

Sari, Gadis tuna rungu yang tersasar tersebut. Foto : Istimewa
Sari, Gadis tuna rungu yang tersasar tersebut. Foto : Istimewa
Sari, Gadis tuna rungu yang tersasar tersebut. Foto : Istimewa

Gadis bernama Sari Lismawati (20), penderita tuna rungu mengaku asal Solok, Sumatera Barat, tersasar hingga ke Purworejo, Jawa Tengah. Kini gadis berwajah manis dan sehat ini, ditampung di rumah keluarga Arie Setyo di Purworejo.

“Sari kami tampung di rumah kami, kondisinya baik-baik saja. Dia bilang asalnya Solok, Sumatera Barat namun Sari tidak bisa menyebutkan alamat lengkap kampungnya,” kata Arie Setyo, seperti dikutip Saiful Anwar, seorang produser di RCTI Jakarta yang kebetulan berteman dengan Arie Setyo.

Bacaan Lainnya

Oleh Saiful Anwar, kabar ditemukannya Sari Lismawati ini diteruskan kepada Gusfen Khairul, Koresponden RCTI di Sumbar. “Tolong Bang Gusfen, bantu dipublikasikan di media di Sumbar supaya keluarga Sari mengetahui keberadaan anaknya,” kata Saiful Anwar .

Menurut informasi yang dikutip Saiful, pada saat ditemukan Sari tidak membawa identitas. Sari mengaku sebagai siswa Sekolah Luar Biasa (SLB). Kata Sari, asalnya dari Solok, Sumatera Barat. Sari mengatakan, ayahnya bernama Heri dan ibunya bernama Masudah dan kakaknya bernama Nita.

Arie Setyo sendiri berdomisili di Purworejo, Jawa Tengah. Pihak keluarga Sari Lismawati dapat menghubungi ke nomor HP 081390555656. “Sari akan kami jaga sampai keluarganya datang menjemput kesini,” kata Arie Setyo.

(Gusfen Khairul)

Pos terkait